Mentoring Time

Mentoring time adalah ketersediaan waktu yang diberikan oleh mentor untuk bertemu dengan tim-tim proyek. Pada mentoring time, setiap tim mendapat kesempatan untuk bertanya jika ada masalah, berkonsultasi untuk mendapatkan manfaat dari keahlian masing-masing mentor, dan juga untuk meminta input/masukan atas hasil kerja yang sudah dihasilkan.

  1. Masing-masing Tim dapat memilih lebih dari 1 mentor untuk melakukan mentoring.

  2. Waktu mentoring adalah pada Sabtu, 10 Oktober 2020 antara pkl 09.00 pagi sampai 21.00 malam.

  3. Mekanisme waktu mentoring adalah dengan mengisi kartu janjian/appointment card sebelum Sabtu 10 Okt 2020. Untuk itu, setiap tim harus melihat terlebih dahulu kapan masing-masing mentor ada, karena tidak sepanjang hari mereka stanby.

  4. Pertemuan dengan mentor akan dilakukan di ruang online Discord, baik dengan texting atau audio.

Last updated